Mar 20, 2012

Bedah Audio All New Kia Sportage

Berbicara mengenai sound quality pada all new Kia Sportage teryata karakter sound quality yang dimiliki SUV ini cukup mumpuni. Terbukti di saat pengujian tonal balance menggunakan trek 39 dari CD IASCA. Suara yang dihasilkan pada frekuensi  (high-mid-low) tercipta dengan baik.



Menurut hasil diagnosa memakai Real Time Analyzer (RTA), reproduksi suara pada beberapa oktafnya memang mengalami kesenjangan level. Kondisi ini terutama terjadi pada level nada rendah, mulai dari frekuensi 31,5-50 Hz.

Pengetesan kesenyapan kabin pada kondisi ambient noise di luar kabin, menghasilkan level kebisingan sebesar 78,3 db. Sementara hasil pengukuran noise interior dalam kondisi semua pintu dan kunci tertutup rapat, efek bising hanya mencapai level 67,7 dB. Artinya, kabin All New Kia Sportage mampu meredeksi ambient noise level sebesar 10,6 dB.

No comments:

Post a Comment