Feb 14, 2012

First Impression All New Avanza Veloz

Keluarga All New Avanza kini telah menghadirkan varian terbarunya, yakni Avanza Veloz. Arti kata Veloz sendiri diambil dari kata Velocity. Avanza Veloz merupakan tipe teratas dari All New Avanza.
Sebagai  varian  paling tinggi Avanza Veloz diperkuat sederet fitur yang tidak ada pada All New Avanza tipe lain. Yang  paling  mudah  terlihat  tentu  bagian  eksterior. Front grill dan airdam pada Avanza Veloz berbeda dibanding All New Avanza lain. Desain velg juga tak sama dan menggunakan ukuran 15 inci. Di bagian belakang Toyota menambahkan  reflector lamp pada bumper belakang plus tambahan krom garnish di handle pintu bagasi belakang.


 
Bagian interior mobil ini menggunakan tema warna interior bernuansa hitam bukan two tone colour. Audio systemnya juga mengadopsi 2DIN CD MP3 yang dilengkapi Port USB dan AUX-IN untuk koneksi dengan gadget lain seperti iPod. Head unit ini lantas disambungkan dengan 6 buah speaker. Guna mempermudah pengoperasian audio, Toyota turut membenamkan fitur audio control switch pada steering.
Menilik bagian mesin, All New Avanza Veloz dibekali jeroan berkapasitas 1.495cc DOHC VVT-i 4 silinder berkode 3SZ-VE yang setara dengan All New Avanza tipe 1.5 G M/T. Namun untuk Veloz, selain sudah menggunakan fitur Electronic Power Steering (EPS) dan Tilt Steering, ditambah pula dengan sistem pengereman jenis ABS (Anti-lock Brake System). Sayangnya Veloz tak juga dilengkapi dengan SRS Airbag yang sebetulnya menjadi piranti keamanan wajib bagi sebuah kendaraan roda empat.

Tipe Transmisi manual (M/T) dibanderol Rp.170,7 juta  dan Rp.180,2 juta untuk yang transmisi Automatic (A/T), All New Avanza Veloz sesungguhnya hanya menyajikan versi dress-up dari All New Avanza tipe 1.5 G.

No comments:

Post a Comment