Mar 1, 2012

3 Titik Sensitif Toyota All New Avanza Veloz

Avanza Veloz merupakan varian baru dalam keluarga Avanza, tipe 1.5 S ini berganti nama menjadi Veloz. Mesinnya masih mengusung kapasitas mesin 1.500cc, transmisi otomatis dengan banderol tertinggi yaitu Rp. 180 juta. Perbedaan Avanza Veloz dibandingkan dengan All New Avanza tipe yang lainnya antara desain grill depan lebih elegan, model pelek, audio 6 speaker, kaca belakang antikabut serta sudah menggunakan sistem rem ABS.


Perubahan juga terjadi di sektor dapur pacu, disini mengalami penurunan torsi yang bertujuan untuk mengejar efisiensi bahan bakar yang lebih bagus. Tapi uniknya akselarasi bertambah bagus karena bobot mobil lebih ringan ketimbang pendahulunya, selain itu ditambah EPS ( Electronic Power Steering).

Impresi pertama kali yang disuguhkan adalah warna gelap pada ruang kabin, terkesan mewah tapi dibalik itu serasa masuk ke kabin Avanza lawas. Tidak mengalami perubahan di ruang penumpang tepatnya yang ditengah, masih cukup lapang untuk ruang kaki dan posisi duduk pun masih seperti model Avanza sebelumnya.

Penurunan torsi di Avanza Veloz pada mesin kapasitas 1.500cc ini dari 14,4 kg-m menjadi 13,9 kg-m pada putaran 4400 rpm, menimbulkan keraguan dari berbagai  kalangan test drive, dengan torsi sebesar itu apakah akselarasi tidak turun?  Beberapa fakta menjawabnya setelah melibas di jalanan yang menanjak, alhasil dilibas dengan mudah.. ini berkat penurunan bobot mobil sekitar 30 kg, serta perubahan sistem steering dari hidrolik ke elektronik. Dari pantauan tachometer, tenaga serta akselerasi  Veloz serasa melejit mulai di putaran sekitar 2700-3000 rpm.

No comments:

Post a Comment